Mata uang kripto semakin kesini semakin terlihat eksistensinya salah satunya adalah pada bidang investasi. Investasi memang menjadi salah satu kegiatan yang sering dilakukan khususnya bagi masyarakat zaman sekarang. Salah satu alat investasi dengan menggunakan mata uang kripto ini adalah bitcoin.
Bagi sebagian masyarakat Indonesia pastinya sudah tidak asing lagi bukan dengan bitcoin? Ya, kosa kata baru ini memang sangat hits di kalangan masyarakat saat ini pasalnya berbagai penjelasan mengenai keuntungan telah bebas beredar di lini masa. Tapi tidak sedikit pula yang masih bingung salah satunya mungkin adalah Anda. Benar? Jika iya, simak penjelasannya di bawah ini:
Apa itu Bitcoin?
Yang pertama dan yang paling utama dalam penjelasan mengenai bitcoin adalah Anda harus mengerti terlebih dahulu definisinya. Dengan mengetahui definisinya maka Anda bisa lebih mudah memahami mengenai pembahasan selanjutnya sebab Anda sudah tahu dasarnya. Kembali lagi pada topik, apakah itu bitcoin?
Bitcoin adalah salah satu mata uang yang masuk dalam golongan mata uang kripto yang mana diciptakan pertama kali pada tahun 2009 dari seseorang dengan nama samaran Satoshi Nakamoto (Jepang). Bitcoin termasuk dalam golongan uang elektronik yang bisa digunakan untuk melakukan transaksi atau diperjual-belikan tanpa harus adanya pihak ketiga seperti bank atau perusahaan keuangan yang lainnya.
Bagaimana Cara Kerja Bitcoin?
Setelah mengetahui definisinya, lalu bagaimana cara kerja dari bitcoin itu? Bitcoin bekerja dengan menggunakan sistem peer to peer atau yang selanjutnya akan disebut dengan P2P. Namun, sistem ini bekerja tanpa adanya penyimpanan atau administrasi. Tidak seperti mata uang pada umumnya yang memiliki penerbit, bitcoin ini menggunakan data Base yang menyebar menggunakan jaringan P2P ke dalam jurnal transaksi.
Jika dalam penggunaan mata uang digital menggunakan rekening bank, bitcoin ini menggunakan dompet digital yang mana untuk identitasnya sangat rahasia bahkan anonim sehingga tidak akan ada yang tahu kecuali mereka yang memilikinya sendiri.
Bitcoin juga bukan hanya sebagai aset investasi seperti emas akan tetapi juga bisa digunakan sebagai uang pada umumnya yang bisa ditransfer, digunakan untuk pembayaran, dan lain sebagainya.
Apakah Menggunakan Bitcoin itu Aman?
Jika berbicara aman dan tidaknya, sebenarnya kita harus menimbang dari berbagai sisi. Khususnya dengan identitas yang sangat tidak diperlukan dalam penggunaannya ini menimbulkan dua persepsi yang berbeda.
Di sisi pertama, identitas yang tidak diperlukan ini akan mempermudah kegiatan transaksi bahkan tidak memerlukan perantara dari siapa saja. Tapi, di sisi lain karena anonim ternyata juga menjadi jalan utama bagi para oknum yang ingin melakukan pencucian yang dan juga tindakan kriminal yang lainnya.
Bahkan untuk masalah kemudahannya, Anda bisa melakukan transaksi antara negara dengan mudah dan cepat tanpa mempedulikan kurs pada saat itu. Dan dari kemudahan itu ternyata juga sering digunakan untuk pembelian barang-barang terlarang seperti narkotika, senjata ilegal, dan lain sebagainya. Jadi, aman atau tidak tinggal dari definisi dan sudut pandang Anda sendiri.
Bagaimana Cara Mendapatkan Bitcoin?
Lalu, bagaimana cara mendapatkan bitcoin itu? Salah satu cara yang paling populer adalah dengan menambang. Menambang di sini bukan berarti Anda harus menggunakan alat berat. Akan tetapi menambang menggunakan komputer dan jaringan internet Anda sendiri.
Cara menambang bitcoin ini, Anda harus menyelesaikan beberapa teka-teki atau puzzle yang memiliki perhitungan matematika yang cukup kompleks sehingga perlu keahlian khusus. Namun, jika Anda tidak memiliki keahlian dalam menambang maka bisa melakukan pembelian pada beberapa perusahaan Exchange.
Bagaimana Status Legalitas Penggunaan Bitcoin di Indonesia?
Karena adanya dua sisi yang berbeda yang mana memiliki dampak baik dan juga dampak buruk, akhirnya pemerintah Indonesia melakukan pengkajian lebih lanjut mengenai bitcoin yang satu ini. Setelah dipertimbangkan dengan melihat aspek sosial, budaya, agama, norma, dan lainnya di Indonesia ternyata sikap pemerintah adalah melarangnya.
Hal ini disebabkan karena tidak ada lembaga atau badan regulator yang siap melakukan supervisi mengenai bitcoin sehingga resikonya sangat besar. Selain itu, banyaknya kasus kriminal menggunakan bitcoin ini juga menjadi pertimbangan yang cukup matang dalam pelarangan penggunaan bitcoin untuk masyarakat Indonesia pada umumnya.
Penutup
Nah, itulah beberapa penjelasan seputar bitcoin yang bisa Anda simak informasinya. Menguntungkan atau tidak, itu tergantung pada Anda sendiri dan bagaimana cara memanfaatkannya. Walaupun penggunaannya di Indonesia sedikit terkendala, akan tetapi informasi di atas bisa menjadi suatu ilmu yang baru dan juga bermanfaat sebagai pengetahuan mengenai bitcoin.
Setelah menyimak informasi di atas, kini Anda silakan menggunakan bitcoin secara bijak dan taati imbauan pemerintah sebab semuanya sudah diperhitungkan kerugian dan juga kelebihannya. Semoga informasi di atas dapat bermanfaat untuk Anda dan semua orang yang membacanya.